Kayong Utara (Suara Landak) – Seorang warga Pulau Kumbang, Kecamatan Simpang Hilir, Kabupaten Kayong Utara, dilaporkan hilang setelah perahu yang mereka gunakan untuk memancing tenggelam akibat angin kencang dan ombak besar, Kamis (20/11/2025) siang. Korban diketahui bernama Arsyad (62), sementara rekannya Sumardi (35) berhasil selamat.
Tiem SAR Kayong Utara tengah melakukan penyisiran pencaraian korban tengelam di perairan Pulau Kumbang, Kecamatan Simpang Hilir, Kabupaten Kayong Utara, Kalimantan Barat.SUARALANDAK/SK
Informasi tersebut disampaikan Kepala Desa Pulau Kumbang, Hamid, kepada Basarnas Kayong Utara shortly setelah insiden terjadi. Keduanya merupakan warga Dusun Karya Bumi, Desa Pulau Kumbang yang sehari-hari melaut di wilayah tersebut.
Danpos Basarnas Kayong Utara, Ahyar, membenarkan adanya laporan orang hilang tersebut. Ia menyebutkan bahwa lokasi kejadian berada di koordinat 1°5.870’S, 109°48.972’E di perairan Pulau Kumbang.
“Perkiraan koordinat lokasi kejadian 1°5.870’S, 109°48.972’E, perairan Pulau Kumbang,” ujar Ahyar.
Menurut laporan yang diterima Basarnas, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 11.22 WIB. Sebelumnya, pada pukul 08.00 WIB, kedua korban berangkat memancing menggunakan perahu jenis kato. Namun tak lama kemudian, angin kencang dan ombak besar menghantam perahu hingga terbalik.
“Korban Sumardi berhasil selamat, namun korban Arsyad tidak bisa menyelamatkan diri. Ia tenggelam saat kejadian berlangsung,” jelas Ahyar.
Hingga saat berita ini diturunkan, tim masih melakukan pencarian secara mandiri bersama masyarakat setempat. Basarnas telah berkoordinasi dengan TNI AL, Polairud, BPBD, Potensi SAR, serta warga sekitar untuk memperluas upaya pencarian.
Pihak keluarga dan warga Pulau Kumbang berharap korban segera ditemukan. Basarnas mengimbau nelayan dan masyarakat pesisir agar lebih waspada mengingat kondisi cuaca di perairan Kayong Utara beberapa hari terakhir tergolong ekstrem.[SK]