|

Streaming Radio Suara Landak

Tidak Mematuhi Imbauan, Kapolsek Mandor Panggil Pemilik Warkop dan Belasan Pemuda

Beberapa pemuda yang dipanggil Kapolsek Mandor lantaran kedapan ngopi di warkop

Mandor (Suara Landak) - Kapolsek Mandor IPTU Anuar Syarifudin menegur dan memanggil pemilik warung kopi dan belasan pemuda yang asyik ngopi di warung milik AS warga Desa Mandor Kecamatan Mandor Kabupaten Landak.

Kapolsek terlihat kesal pada pemilik warkop, lantaran sudah berberapa kali terjaring patroli dan tetap tidak mengindahkan imbauan pemerintah maupun tim gugus tugas Covid-19.

“Ibu tahu mereka dari mana saja, habis ketemu siapa saja apa mereka dari zona merah, saya tidak melarang ibu berdagang, yang dilarang ini berkerumun, Ibu ngerti tidak, saya sudah berkali-kali ingatkan Ibu,” kata Kapolsek, Minggu malam (19/4/2020).

Selain itu personil Polsek juga mengamankan sejumlah pemuda yang mayoritas pelajar yang sedang menikmati kopi sambil bermain game online di warung milik AS tersebut.

“Saya tidak melarang Ibu berdagang, tolong dibungkus dan saya juga tidak melarang adek - adek ngopi tapi tolong dibungkus dinikmati di rumah, jangan berkerumun kita sama-sama mencegah penyebaran corona,” ucap Kapolsek.

Kapolsek berharap masyarakat Kecamatan Mandor dapat mematuhi semua imbauan pemerintah serta maklumat Kapolri agar terhindar dari penyebaran virus corona ini, untuk pemilik toko kita beri teguran dan para pemuda kita panggil orang tuanya dan diberikan pemahaman untuk selalu mengawasi anak - anaknya.

"Semuanya juga harus mematuhi larangan-larangan yang tidak diperbolehkan selama masa penanganan dan pencegahan virus corona ini, sayangi diri dan keluarga mari kita bersama sama mencegah penyebaran virus ini," pungkasnya. (Aleksander/Fik)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini