|

Streaming Radio Suara Landak

Pelaku Tabrak Lari di Singkawang Berhasil Diamankan Polisi di Pemangkat Sambas

Pelaku tabrak lari di Taman Burung, Singkawang diamankan pihak kepolisian di Pemangkat.SUARALANDAK/SK
Sambas (Suara Landak) – Pelaku kasus tabrak lari yang terjadi di wilayah Kota Singkawang berhasil diamankan aparat kepolisian di Kecamatan Pemangkat, Kabupaten Sambas, pada Jumat (9/1/2026).

Peristiwa tabrak lari tersebut diketahui terjadi pada Jumat pagi di Kota Singkawang, tepatnya di kawasan Taman Burung. Saat kejadian, kendaraan yang terlibat kecelakaan dilaporkan melaju ke arah Pemangkat usai insiden berlangsung.

Kepala Seksi Humas Polres Sambas, AKP Sadoko, membenarkan penangkapan pelaku tabrak lari tersebut. Menurutnya, pengamanan pelaku merupakan hasil koordinasi cepat antara jajaran Polres Sambas dan Polres Singkawang.

“Pelaku tabrak lari yang merupakan bagian dari peristiwa kecelakaan lalu lintas di Singkawang telah berhasil kami temukan dan diamankan di wilayah Pemangkat,” ujar AKP Sadoko.

Saat ini, pelaku diamankan di Mapolsek Pemangkat untuk sementara waktu, sambil menunggu proses penjemputan oleh Unit Lalu Lintas Polres Singkawang guna menjalani proses hukum lebih lanjut sesuai ketentuan yang berlaku.

“Kami masih menunggu kedatangan petugas dari Satlantas Polres Singkawang untuk penanganan lebih lanjut,” pungkasnya.

Pihak kepolisian mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar selalu tertib berlalu lintas serta bertanggung jawab apabila terjadi kecelakaan, demi keselamatan bersama.[SK]

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini