|

Streaming Radio Suara Landak

Polsek Sengah Temila Lakukan Patroli

Polsek Sengah Temila Lakukan Patroli

Sengah Temila (Suara Landak) - Guna memelihara Keamanan dan Ketertiban Masyarakat agar tetap aman dan kondusif baik di pemukiman warga, obyek vital, perkantoran maupun pertokoan Polsek Sengah Temila secara rutin melaksanakan Patroli Harkamtibmas ke ATM BPD Pahauman dan melakukan dialog dengan Satpam untuk mencegah terjadinya Tindak Pidana serta segala bentuk gangguan Kamtibmas, Kamis (26/01/2023).

Petugas Patroli dari Polsek Sengah Temila Bripka Andreas terlihat melaksanakan Patroli dan mendatangi ATM BPD Pahauman yang selanjutnya mengajak dialogis Satpam yang jaga sekaligus menyampaikan himbauan Kamtibmas bersama sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing sehingga lingkungan tetap aman dan nyaman serta kondusif.

Petugas Patroli Bripka Andreas juga menitipkan pesan kepada Satpam apabila sewaktu waktu mendengar atau mengetahui informasi sekecil apapun tentang potensi ancaman gangguan Kamtibmas diharapkan segera menghubungi pihak Kepolisian terdekat pada kesempatan pertama.

Kapolsek Sengah Temila Ipda Yulius Kartono mengatakan, bahwa kegiatan Patroli ini bertujuan untuk meningkatkan stabilitas Kamtibmas, selain juga sebagai wujud Pelayanan Prima Kepolisian kepada masyarakat di Wilayah Sengah Temila.

Yulius Kartono / Dion RSL

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini