|

Streaming Radio Suara Landak

Antisipasi Karhutla, Binmas Polres Landak Cek Damkar Perusahaan

Pemeriksaan peralatan damkar.

Ngabang
(Suara Landak) - Guna mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di wilayah Kabupaten Landak, Binmas Polres Landak cek alat pemadam kebakaran milik perusahaan di  Kecamatan Ngabang.

Dipimpin oleh Kasat Binmas Polres Landak Iptu Ra'in didampingi Ps. Kanit Bintibmas Aipda Suriansyah, Ps. Kanit Binpolmas Aipda Teguh Wibisono, Ps. Kanit Binkamsa Bripka Diwan Saputra dan Bripda Ardi Rizaldi mengunjungi PT. Gapura Alas Makmur yang terletak di Dusun Tebedak, Desa Tebedak, Kecamatan Ngabang, Selasa (2/3/2021).

Ra'in menyampaikan kepada pihak perusahaan agar mempersiapkan alat pemadam kebakaran serta anggota pemadam api guna mengantisipasi terjadinya Karhutla di wilayah perusahaan ataupun sekitar perusahaan.

"Disiapkan pak, alat pemadam kebakaran dan anggota pemadam api untuk mengantisipasi terjadinya karhutla," ujar Ra'in.

Selain itu Ra'in juga berpesan kepada pihak perusahaan untuk disampaikan kepada karyawan perusahaan agar tidak sembarangan membuang puntung rokok atau barang yang dapat mengakibatkan terjadinya kebakaran.

"Sampaikan ke karyawan untuk tidak membuang puntung rokok di sembarang tempat yang dapat mengakibatkan kebakaran," tambah Rain

Asisten Humas PT. GAM, Albertus Noppius mengatakan bahwa peralatan damkar milik perusahaan sudah cukup lengkap dan siap digunakan apabila terjadi karhutla.

"Peralatan damkar kami sudah cukup lengkap dan siap digunakan apabila terjadi Karhutla," kata Noppius.

Selain mengecek alat Damkar perusahaan Kasat Binmas juga mensosialisasikan peraturan gubernur nomor 103 tahun 2020 tentang pembukaan areal lahan  pertanian berbasis kearifan lokal dan Peraturan Bupati Landak nomor 36 Tahun 2020 tentang tata cara pembukaan lahan pertanian berbasis kearifan lokal bagi masyarakat di Kabupaten Landak. (Unggul/Fik)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini