|

Streaming Radio Suara Landak

Kapolsek Sengah Temila Koordinasi Pelaksanaan Perayaan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021

Koordinasi Kapolsek Sengah Temila dengan tokoh agama.

Sengah Temila
(Suara Landak) - Guna mempererat hubungan tali silaturahmi dan memperkokoh persatuan dan kesatuan agar terjalin hubungan komunikasi yang baik, di ruangan kerjanya Kapolsek Sengah Temila Ipda Yulianus Van Chanel melaksanakan kegiatan koordinasi terkait kondisi Nasional serta menjelang perayaan ibadah hari Raya Natal 2020 dan Tahun Baru 2021, Rabu (16/12/2020).

Dalam kegiatan Koordinasi tersebut hadirKapolsek Sengah Temila Ipda Yulianus Van Chanel, Ketua DPP Paroki Santo Yohanes Pemandi Pahauman Bapak Matsam, GBI Rayon 1G Pahauman Bapak F Pance L, GPPIK Jemaat Pahauman Dion Sihombing, Pengurus GKE Maranatha Pahauman Bapak Berlin Sondang Siahaan dan Ketua Masjid Al-Iklas Pahauman Bapak Zakaria Ica.

Pada Kegiatan koordinasi, Kapolsek Sengah Temila mengucapkan terima kasih kepada para pengurus gereja dan pengurus masjid yang berkenan hadir dalam kegiatan silahturahmi dan koordinasi.

Selain itu, ia juga mengajak untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketentraman di lingkungan masyarakat serta memberikan pemahaman menyingkapi berita-berita di media elektronik, media cetak dan medsos.

Ipda Chanel juga menegaskan bahwa sesuai dengan Surat Edaran Bupati Landak Nomor : 400/721/Bag-Kesra/2020 Tanggal 15 Des 2020 tentang panduan penyelenggaraan kegiatan ibadah Natal dan Tahun Baru 2021 bagi rumah ibadah dan masyarakat Kabupaten Landak di masa pandemi.

"Pihak kepolisian khususnya Polsek Sengah Temila akan melakukan tindakan tegas dan memproses secara hukum jika ada pihak yang tidak menerapkan aturan yang ditetapkan oleh Pemerintah mengenai Panduan Perayaan Natal dan Tahun Baru," ujar Ipda Chanel. (Simson/Fik)


Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini