|

Streaming Radio Suara Landak

Cegah Banjir, Pembersihan Drainase Kota Ngabang

Proses pembersihan drainase kota Ngabang 

Ngabang (Suara Landak) - Sejumlah OPD Landak yang terdiri dari DPUPRERA, unsur TNI-Polri, Satpol PP, Camat Ngabang dan BPBD turun ke lapangan membersihkan drainase di sekitar kota Ngabang sebagai langkah menjaga kebersihan dan mecegah banjir, Selasa (21/7/2020).

Camat Ngabang, Y Nomensen yang kebetulan turut hadir dalam kegiatan pembersihan drainase kota Ngabang ini mengatakan bahwa pada beberapa titik drainase di Kota Ngabang mengalami penyumbatan yang dapat menyebabkan banjir.

"Ini langakah awal kita untuk mengecek titik-titik mana yang terjadi penyumbatan. Saya lihat terdapat genangan karena pasir ataupun tanah lumpur, tetapi ada juga karena aspek pembangunan warga yang memang menutup," pungkasnya.

Nomensen berharap peran serta masyarakat agar peduli dengan lingkungan sekitar. Karena menurutnya, drainase di Kota Ngabang ini sudah cukup lama tidak dibersihkan.

"Apabila pemerintah dan masyarakat sinergis, saya yakin terkait banjir ini bisa kita minimalisir," tambahnya.

Kasat Pol PP Landak, Wibersono L Djait menambahkan dalam rangka normalisasi drainase Kota Ngabang, Satpol PP Landak mendukung tugas pokok dari DPUPRERA Landak. Ia juga menerangkan kegiatan yang mereka lakukan ini merupak perintah langsung dari Bupati Landak.

"Dalam kegiatan ini dalam rangka perintah langsung oleh Bupati Landak kemarin dan kami tindak lanjuti hari ini. Kemungkinan besar akan dilanjutkan besok, sampai drainase ini berjalan lancar," tuturnya.

Untuk mendukung proses pembersihan drainase, Wibersono menyampaikan telah menurunkan 2 unit mobil damkar Satpol PP. (Fik/Diko)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini