|

Streaming Radio Suara Landak

Musyawarah Penetapan Penerima BLT-DD di Desa Sejoet

Suasana musyawarah di Desa Sajoet 

Kuala Behe (Suara Landak) - Bhabinkamtibmas Polsek Kuala Behe, Bripka Harmoko menghadiri musyawarah Desa Khusus Penetapan Calon Penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tahun 2020 di Desa Sejoet Kecamatan Kuala Behe Kabupaten Landak untuk masyarakat terampak Covid-19, Rabu (20/5/2020)

Hadir dalam kegiatan tersebut Kades Sajoet beserta perangkat desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, timanggong, pasirah serta masyarakat Desa Sejoet.

Dalam sambutannya mewakili Kapolsek Kuala Behe, Bhabinkamtibmas Bripka M Harmoko menyampaikan agar data penerima BLT Dana Desa tersebut benar-benar akurat dan tepat sasaran.

"Serta tidak terjadi duplikasi data sehingga warga yang sudah menerima bantuan sosial dari pemerintah tidak mendapatkan BLT Dana Desa lagi, sehingga bantuan tersebut bermanfaat bagi warga yang membutuhkan," ujarnya.

Adapun masyarakat yang berhak menerima BLT dana desa adalah masyarakat kurang mampu yang kehilangan pekerjaan dan penghasilan sebagai akibat terdampak situasi Pandemi Covid-19 dan belum pernah mendapatkan bantuan sosial lainnya dari pemerintah. (Harmoko/Fik)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini