|

Streaming Radio Suara Landak

Bersama Warga, Anggota Polsek Meranti Bersihkan Lingkungan Kantor

Kegiatan bersih-bersih di Polsek Meranti

Meranti (Suara Landak) - Agar terciptanya lingkungan yang sehat, asri dan bersih, Kepolisian Sektor Meranti melakukan bersih - bersih di sekitar lingkungan Polsek Meranti, Sabtu (14/3/2020) pagi.

Dalam kegiatan tersebut, anggota Polsek Meranti dibantu oleh beberapa orang warga sekitar diantaranya Vijay yang juga peduli dengan kebersihan lingkungan.

"Dengan lingkungan yang bersih tentu akan terasa nyaman bagi Pak Polisi dalam melakukan tugasnya," ucap Vijay.

Sementara itu Aipda Uray Zulfaqar yang memimpin kegiatan tersebut mengatakan kegiatan ini dilakukan agar kebersihan di lingkungan Polsek Meranti tetap terjaga sehingga terciptanya lingkungan yang sehat, asri dan indah.

Dia juga menambahkan bahwa bersih - bersih ini juga dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona yang sudah mendunia.

"Bersih-bersih ini juga untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona, karena lingkungan yang bersih dan sehat akan membuat kita aman dari berbagai sumber penyakit dan virus," pungkas Uray. (JP/Fik)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini