Dana Bansos PKH Tahap Dua Disalurkan
Ngabang (Suara Landak) - Kasat Sabhara Polres Landak IPTU Joko Prakoso menyampaikan kepada anggotanya untuk memberikan pelayanan berupa pengamanan dan pengawalan penyaluran dana bansos.
Mengingat bulan ini merupakan tahap ke 2 atau Triwulan ke 2 penyaluran dana Bansos PKH.
“Hari ini akan dilaksanakan bansos di Kecamatan Sompak, Sebangki, dan Mempawah Hulu, supaya nama anggota yang tercantum di dalam surat perintah agar memonitor dan menyiapkan perlengkapan dan alat yang akan digunakan dalam proses pengamanan dan pengawalan penyaluran dana bansos ini,seperti Senpi, Rompi, HT dan Helm,” ujar Joko Prakoso saat AAP pagi.
Dana bansos adalah pemberian bantuan berupa uang/barang dari pemerintah daerah kepada individu, keluarga, kelompok dan/atau masyarakat yang sifatnya tidak secara terus menerus dan selektif yang bertujuan untuk menaikan dan menunjang kesejaheraan masyarakat.
“Kami Sabhara akan mengamankan jalannya proses penyaluran dana bansos ini agar masyarakat dapat merasakan dan mendapakan hak mereka, selain itu pengamanan ini juga bertujuan untuk menciptakan suasana yang aman dan kondusif dan juga mencegah munculnya segala ancaman ancaman yang tidak diinginkan yang dapat menggangu atau menghambat proses penyaluran dana bansos,” ungkap Brigpol Alex selaku petugas pengamanan.
“Diharapkan dengan adanya pengamanan dana bansos ini dapat mencegah terjadinya gangguan kamtibmas dan menciptakan suasana yang aman tertib dan kondusif pada saat proses penyaluran dana bansos berlangsung sehingga masyarakat dapat menerima dana bansos tersebut dengan nyaman tanpa adanya keributan ataupun hal yang lainnya yang dapat menggangu proses penyaluran dana bansos,” tutupnya.
Diakhir kegiatan pihak penyelanggara bansos mengucapkan banyak terimakasih kepada pihak kepolisian karena pelayanan yang diberikan berupa pengawalan dan pengamanan penyaluran dana bansos ini, sehingga terciptnya rasa aman dan nyaman pada saat proses penyaluran tanpa adanya masalah ataupun keributan.
"Dengan adanya kehadiran kepolisian ini membuat masyarakat lebih tertib pasa saat mengantri dan tidak berdesak desakan," tutupnya.
Penulis : Muhamad Wahyu Pratama
Editor : Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM