|

Streaming Radio Suara Landak

Pemuda Nongkrong Disambangi Anggota Polsek

Petugas Polsek Kuala Behe Bersama Remaja
Kuala Behe (Suara Landak) - Anggota piket Polsek Kuala Behe Bripka Roni Riansyah bersama Bripda Riza Nasution melaksanakan kegiatan sambang serta dialogis dengan para pemuda warga Desa Kuala Behe, Dusun Sejaya, Minggu malam (5/8).

Dalam kegiatan ini personil patroli memberi pesan kamtibmas kepada pemuda  yang sedang nongkrong di warung, agar tidak melalukan perbuatan yang melanggar hukum dan tidak mengkonsumsi miras maupun narkoba.

Pesannya, perlu peran aktif dari para pemuda untuk dapat bekerjasama dengan pihak kepolisian dalam mengatasi tindak kejahatan dan pada Saat berpatroli malam hari di daerah pemukiman warga bertemu dengan sekelompok pemuda  yang masih asyik nongkrong di warung kopi.

Setelah menyapa para pemuda, petugas jaga Polsek Kuala Behe kemudian berdialog dengan mereka, pada kesempatan itu petugas mengajak kepada para warga desa untuk berpartisipasi menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan, sambil minum kopi dan makan gorengan.

Petugas mengingatkan kepada para warga agar tak lengah mengawasi kendaraan milik mereka yang diparkirkan di tepi jalan dan ditinggalkan untuk ngopi di warung.

"Sebab dengan kondisi seperti itu bisa juga memicu aksi curanmor yang dapat menimpa mereka, walaupun sedang asyik ngopi, tetap awasi kendaraan kalian, ” pesannya.

Kapolsek Kuala Behe Ipda Hertomo mengatakan melalui kegiatan patroli dialogis yang selama ini dilaksanakan diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat khususnya para pemuda atau remaja untuk turut berpartisipasi menjaga situasi kamtibmas di lingkungan desanya masing-masing agar tetap aman dan kondusif.

Penulis : Heriyanto
Editor : Rizki Mahardika
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini