|

Streaming Radio Suara Landak

Bupati Karolin Resmikan PAUD Santo Yosef Jelimpo

BUPATI KAROLIN MEMOTONG PITA PERESMIAN GEDUNG PAUD SANTO YOSEF JELIMPO, SENIN (3/7)
Jelimpo (Suara Landak) – Bupati  Landak, dr. Karolin Margret Natasa,  Senin (3/7) meresmikan gedung Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Santo Yosef di Desa Jelimpo.

Karolin mengatakan bahwa masa emas anak-anak di usia dini merupakan sebuah momen yang tidak akan pernah terulang kembali dan fase yang tepat untuk memberikan pendidikan dasar bagi anak-anak tersebut.

“Usia balita sampai dengan memasuki pendidikan dasar merupakan masa keemasan sekaligus masa kritis dalam tahapan kehidupan seorang anak, yang akan membentuk perkembangan anak selanjutnya, masa ini merupakan masa yang tepat untuk memberikan dasar-dasar pengembangan kemampuan pada anak. Jadi yang dinamakan masa emas itu tidak bisa diulang, jadi di usia saya ini untuk berubah secara karakter itu sulit. Ibaratnya sudah menjadi barang jadi. Membentuk manusia secara mental dimulai dari usia dini,” papar Karolin.

Pendidikan anak usia dini adalah suatu upaya pembinaan yang ditujukan kepada anak sejak lahir sampai dengan usia enam tahun yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan usia lanjut. Pendidikan anak usia dini dapat diselenggarakan pada jalur formal, nonformal, maupun informal.

"Dengan melakukan pembinaan pendidikan terhadap anak-anak usia dini diharpakan agar pertumbuhan dan perkembangan anak-anak tercapai secara optimal,” kata Karolin.

Menurut orang nomor satu di Kabupaten Landak itu kehadiran PAUD Santo Yosef di Kecamatan Jelimpo dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin oleh para orang tua untuk mengembangkan potensi dan kemampuan anak-anak mereka.

“Dengan hadirnya lembaga PAUD Santo Yosef di Kecamatan Jelimpo ini, diharapkan menjadi sarana bagi para orang tua untuk dapat mengembangkan potensi dan
 yang dimiliki anak, guna menciptakan generasi muda yang aktif, kreatif dan inovatif,” harap Bupati pertama wanita Dayak itu.

Mantan Anggota DPR RI yang telah menjabat 2 periode itu berharap dengan bertambahnya PAUD di Kecamatan Jelimpo yang jumlah PAUD-nya saat ini mencapai 22 ini akan membantu Pemerintah Kabupaten Landak dalam meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di bumi yang dijuluki Bumi Intan tersebut.

“Semoga dengan bertambahnya Lembaga PAUD ini dapat membantu Pemerintah Kabupaten Landak dalam upaya menghasilkan Sumber Daya Manusia (SDM) lokal yang berkualitas, guna mendukung tercapainya pembangunan di Kabupaten Landak yang kita cintai ini,” pungkas Karolin.

Penulis: Tim Liputan
Editor: Kundori
Disiarkan: Radio Suara Landak 98fm
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini