Kapolsek Air Besar Ajak Anggotanya Tetap Solid Dan Jaga Kekompakan
Air Besar (Suara Landak) - Apel Pagi merupakan kewajiban bagi setiap anggota Polri, selain untuk mendengar arahan pimpinan dan pengecekan personel, apel pagi juga bermanfaat untuk melatih kedisiplinan bagi setiap anggota Polri. Seperti halnya yang telah dilaksanakan oleh anggota Polsek Air Besar Polres Landak yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Air Besar Ipda Donny Pati Pratama Yolanda, bertempat Di Halaman Mapolsek, Selasa (06/12/2022) pagi.
Bapak Kapolres Landak AKBP Stevy Frits Pattiasina, S.I.K, SH, MH. melalui Kapolsek Air Besar Ipda Donny Pati Pratama Yolanda menegaskan, kepada seluruh anggota tentang pentingnya pelaksanaan apel pagi sebelum melaksanakan tugas, selain untuk mengecek kehadiran personel juga bertujuan untuk mengetahui kesiapan anggota dalam melaksanakan tugas melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat dengan baik.
Jaga kekompakan personil karena Solidaritas antar personil itu penting untuk menjaga dan meningkatkan kinerja anggota agar tetap baik khususnya dalam melayani masyarakat begitu juga pada saat pelaksanaan tugas kepolisian dalam pelaksanaannya harus bertanggung jawab atas kegiatan-kegiatan Kepolisian yang telah dilaksanakan, dan bagaimana kita bisa memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat serta bertanggung jawab pada pekerjaan sesuai job discription masing masing anggota.
Xix Oktariza / Dion RSL