|

Streaming Radio Suara Landak

Kapolsek Hadiri Kegiatan Pembinaan Desa TP PKK di Desa Lingkonong Sompak

Kapolsek Hadiri Kegiatan Pembinaan Desa TP PKK di Desa Lingkonong Sompak

Sompak (Suara Landak) - Bertempat didesa lingkonong  desa Sompak Kapolsek hadiri undangan kegiatan pembinaan desa binaan TP PKK di desa Lingkonong kecamatan sompak kabupaten Landak. Kamis 12/5/2022

Kegiatan TP PKK dilaksanakan dalam rangka percepatan penurunan angka stunting didesa Lingkonong kec sompak kab landak. Hadir dalam kegiatan Bupati Landak Dr Karolin Natasa, Para Kepala Dinas  kab Landak, ketua PKK kab landak, Para Kades kec sompak, Forkopincam sompak, warga masyarakat desa Lingkonong dan kelompok PKK desa Lingkonong.

Dalam kegiatan ini Bupati Landak selaku Ketua Dewan Pembina Tim Penggerak PKK Kabupaten Landak memberikan edukasi dan pemahaman kepada para peserta atau anggota PKK Kecamatan Sompak dalam menjalankan 10 program pokok PKK.

Selain itu dirinya juga meminta untuk mengentaskan permasalahan stunting di desa lingkonong Kecamatan Sompak, karena angka stuntingnya lebih tinggi dibandingkan dengan desa-desa lainnya yang ada di kecamatan Sompak Kabupaten Landak.

"Saya meminta PKK bisa memberikan edukasi yang mudah dipahami masyarakat sehingga kita bisa bersama-sama menurunkan angka stunting di Kabupaten Landak, khusus di Kecamatan Sompak ini. Dalam upaya kita bersama menangani stunting demi generasi masa depan kabupaten Landak yang lebih baik, sehingga Landak bisa semakin maju lagi di masa yang akan datang," pungkasnya.

Kapolsek Mempawah Hulu Ipda M Edi D yang turut hadir usai kegiatan mengatakan Pihak Kepolisian akan selalu berusaha hadir di tengah-tengah masyarakat demi mendukung kegiatan-kegiatan positif yang diselenggarakan di lingkungan Desa serta hal tersebut dilakukan sebagai upaya untuk menjaga sinergitas antara pihak Kepolisian dengan perangkat Desa maupun instansi terkait lainnya.

Tim Rilis

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini