|

Streaming Radio Suara Landak

Disiplinkan Penerapan Prokes, Polsek Mempawah Hulu Kembali Gelar Operasi Yustisi

Polisi mendata warga yang tidak mengenakan masker.

Mempawah Hulu
(Suara Landak) - Guna mendisiplinkan warga dalam penerapan Protokol Kesehatan, Polsek Mempawah Hulu kembali menyelenggarakan operasi yustisi dengan melaksanakan razia penggunaan masker di depan mako Polsek Mempawah Hulu, Kamis (10/12/2020).

Dalam Operasi Yutisi kali ini, masih ditemukan sejumlah warga yang melanggar protokol kesehatan khususnya tidak menggunakan masker.

Kapolsek Mempawah Hulu Iptu Asep Tabroni yang memimpin langsung kegiatan tersebut mengatakan meskipun penyebaran Covid-19 masih mewabah namun tidak membuat semua masyarakat patuh terhadap anjuran pemerintah. Hal ini, terbukti masih ada ditemukan masyarakat yang tidak menggunakan masker.

“Tadi ada beberapa orang yang masih tidak menggunakan masker, kepada yang bersangkutan kita berikan teguran baik itu lisan maupun tertulis," ujarnya.

Kapolsek Mempawah Hulu menambahkan, pihaknya tidak akan bosan-bosannya memberikan imbauan dan mengingatkan masyarakat untuk menerapkan prokes dalam kehidupan sehari-hari.

"Harapan kita dengan seluruh elemen masyarakat mematuhi prokes dapat memutus mata rantai pandemi Covid-19 di wilayah Kecamatan Mempawah Hulu khususnya," kata Asep Tabroni. (Widi/Fik)


Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini