|

Streaming Radio Suara Landak

Personel Polsek Menjalin Tempel Brosur Prokes Covid-19 di Warung

Personel Polsek Menjalin menempelkan brosur prokes Covid-19 di warung.

Menjalin
(Suara Landak) - Personel Polsek Menjalin terus mensosialisasikan protokol kesehatan (prokes) Covid-19 dengan cera menempelkan brosur di warung-warung  dan rumah warga yang berada di Kecamatan Menjalin Kabupaten Landak, Senin (23/11/2020).

"Kegiatan ini akan terus-menerus kita laksanakan untuk memberikan pemahaman dan mengajak seluruh masyarakat di Kecamatan Menjalin Kabupaten Landak untuk selalu menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak masyarakat bisa langsung membaca tulisannya yang kita tempelkan disini," tutur Wawan kepada warga.

Selain menempelkan brosur di tempat warung-warung yang sering dikunjungi warga dan mengajak masyarakat tetap disiplin untuk selalu menggunakan masker.

Tujuan kegiatan  ini untuk mengajak masyarakat tetap menerapkan prokes Covid-19.

"Harapannya Masyarakat Menjalin tetap selalu disiplin. Ayo bersama kita lawan Covid-19, dan tidak ada lagi warga yang terpapar oleh Covid-19," pungkasnya. (Rodiansyah/Fik)


Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini