|

Streaming Radio Suara Landak

Polisi Pantau Beras Bantuan di Kantor Camat Meranti

Polsek meranti melakukan pengawasan distribusi beras

Meranti (Suara Landak) - Personel Polsek Meranti memantau dan mengawasi langsung pendistribusian beras bantuan akibat dampak Covid-19 dari Bulog Pontianak kepada masyarakat Kecamatan Meranti, Jumat (10/4/2020).

Pemantuan dilakukan guna mengantisipasi dugaan penyelewengan pendistribusian beras bantuan dampak Covid-19 kepada warga yang berhak menerimanya khususnya di Kecamatan Meranti.

Kapolsek Meranti Ipda Yulianus Van Chanel menyampaikan imbauan kepada warga yang nantinya menerima agar betul betul memanfaatkan beras bantuan tersebut sehingga dapat bermanfaat selama dampak Covid-19 ini.

"Pemerintah sangat serius memperhatikan warga akibat dampak Covid-19 ini, untuk diberikan bantuan yang penting tepat sasaran, dan kami selaku Kepolisian mengimbau agar betul betul memanfaatkan beras bantuan tersebut sehingga dapat bermanfaat selama dampak Covid-19 ini," ujarnya.

Kepolisian Sektor Meranti juga memberikan pesan agar penyaluran beras bantuan kepada masyarakat harus berjalan dengan tertib sehingga tidak menimbulkan permasalahan dan Penyalurannya ke warga harus diatur supaya tertib dan lancar.

"Untuk jumlah beras bantuan yang datang di Kecamatan Meranti ada 37.700 Kg untuk 1885 jiwa dan sekarang beras bantuan masih tersimpan di dalam Aula Kantor Camat Meranti tinggal menunggu pendistribusian ke warga - warga yang berhak menerimanya saja," terang Kapolsek. (JP/Fik)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini