-->
    |

Streaming Radio Suara Landak

Pimpin Apel Pagi, Kapolsek Tekankan Tugas Pokok Anggota

Apel pagi di Polsek Meranti

Meranti (Suara Landak) - Apel pagi merupakan kegiatan rutin setiap anggota Polri khususnya anggota Polsek Meranti, karena kedisplinan anggota dapat dilihat dari pelaksanaan apel pagi. Maka dari itu anggota Polsek Meranti rutin melaksanakan apel pagi di halaman Polsek Meranti, Senin pagi (9/3/2020).

Pada kesempatan apel pagi Kapolsek Meranti Ipda Yulianus Van Chanel memimpin langsung apel pagi untuk mengajak anggota untuk tetap menjaga kedisiplinan, tetap semangat dalam melaksanakan tugas serta tetap menjaga kesehatan.

"Jaga kesehatan, karena cuaca saat ini kurang bersahabat," ujarnya.

Kapolsek menambahkan giat apel pagi tidak hanya sebagai sarana komunikasi langsung pimpinan kepada anggotanya dalam hal menyampaikan informasi yang bersifat perintah maupun himbauan. Apel pagi juga sebagai faktor penilaian kedisplinan anggota.

Diakhir apel beliau menekankan anggotanya untuk tetap menjaga kekompakan dalam melaksanakan tugas sehari-hari.

"Terima kasih kepada anggota atas pelaksanaan tugas yang baik sehingga situasi di wilayah Kecamatan Meranti tetap aman dan kondusif," pungkas Kapolsek. (JP/Fik)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini