|

Streaming Radio Suara Landak

BP2K Jelimpo Cek Kadar Logam dan Pestisida Sayuran di Sekais

Pengecekan sampel sayuran

Jelimpo (Suara Landak) - Penyuluh pertanian BP2K Jelimpo melakukan pengecekan kadar logam dan pestisida pada sayuran hasil tanaman Kelompok Wanita Tani (KWT) Bankung Radu di Dusun Palo Belantian Desa Sekais Kecamatan Jelimpo, Sabtu (14/3/2020).

Penyuluh KWT Bakung Radu, Atin mengatakan pelaksanaab uji pestisida dan logam berat yang terkandung pada sayuran KWT Bakung Radu merupakan kerjasama Tim BP2K Jelimpo bersama Bhabinkamtibmas. Sayuran hasil pengujian tersebut dinyatakan layak konsumsi.

"Hasil pengujian dari semua sayuran yang di produksi oleh KWT Bakung Randu Program KRPL semua Negatif dalam artian layak konsumsi " ungkapnya.

Dia berharap dengan adanya pengecekan tersebut, ibu - ibu yang tergabung dalam KWT dan masyarakat lainnya termotivasi dalam memanfaatkan pekarangan dan potensi - potensi yang ada di sekitar lingkungan mereka untuk memenuhi gizi kelurga.

"Semoga ibu-ibu KWT dan warga lainnya dapat memanfaatkan pekarangan rumah untuk memenuhi gizi keluarga. Karena sayuran yang ditanam sendiri pasti lebih aman dari zat kimia, pengawet maupun pewarna," tambahnya

Bhabinkamtibmas Bripka Viktorius mengatakan hal tersebut dilakukan untuk memastikan sayuran ditanam oleh KWT layak dikonsumsi oleh masyarakat sekitar.

"Ini salah satu bentuk dukungan Polri dalam mendukung program Pemerintah dibidang ketahanan pangan. Sinergitas antara Bhabinkamtibmas dan Penyuluh Pertanian sangat diperlukan dalam mendorong para petani agar semakin maksimal " ungkapnya.

Dihubungi terpisah, Kapolsek Ngabang Kompol B. Sembiring berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan untuk menjamin pasokan pangan yang dikonsumsi oleh masyarakat dalam keadaan baik dan layak konsumsi.

"Sebagaimana disebutkan dalam Catur Prasetya butir kedua yakni menjaga keselamatan jiwa raga, harta benda dan hak asasi manusia " tutur Kapolsek. (Bayu/Fik)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini