![]() |
Foto Bersama usai pelatihan |
Selain Kapolsek dan anggotanya, kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Camat Meranti Ericanes Panjuga, S.H. beserta staf, Senior Asisten PT. PAS Whinto Frodeus Nge, Kepala Puskesmas Meranti Kamisius Urip, SKM beserta 25 orang peserta pelatihan dari staf Puskesmas Meranti.
Dalam kesempatan tersebut Kapolsek menyampaikan ucapan terima kasih karena telah di undang dalam kegiatan pelatihan Penggunaan APAR, ia sangat mendukung program ini dan mengharapkan para peserta serius mengikuti kegiatannya.
"Jangan panik ketika menghadapi api, ikuti petunjuk penggunaan alat pemadam api tersebut", tegasnya
Selain itu Kapolsek juga menyampaikan pesan - pesan kamtibmas agar masyarakat mendukung dan bekerjasama dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di Kecamatan Meranti.
Saat melakukan simulasi penggunaan Alat Pemadam Api Ringan (APAR), alat yang digunakan berupa 1 buah tabung gas LPG ukuran 12 Kg dan 3 buah tabung pemadam api, kegiatan berlangsung dengan aman dan kondusif. (JP)