|

Streaming Radio Suara Landak

Anggota Polsek Mandor Ajak Warga Desa Salatiga Jaga Kamtibmas

Warga saat berkunjung ke Mapolsek Mandor

Mandor (Suara Landak) - Saat kesibukan melaksanakan kegiatan rutin anggota Polsek Mandor BRIPKA Endisa melakukan penggalangan ke warga Desa Salatiga F. Martin, Sabtu (28/09/2019).

Hal tersebut dilakukan guna memberikan imbauan serta mengajak warga untuk menjaga kamtibmas tetap kondusif dan juga menghimbau warga supaya tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan selama menghadapi musim kemarau di wilayah kecamatan Mandor.

Ditemui di lapangan, salah satu warga di lapangan Derpen selaku masyarakat Desa Salatiga Kecamatan Mandor Kabupaten Landak menyampaikan sangat mendukung dan memahami apa yang disampaikan oleh anggota Polsek Mandor.

"Kami mendukung penuh tentang kegiatan -kegiatan yang akan dilakukan oleh Polsek Mandor," Ucapnya.

Endisa juga menambahkan semoga dengan dilakukannya kunjungan serta ajakan kepada warga supaya tidak membakar hutan dan lahan.

"Warga juga dapat memahami dan mengerti terkait tugas-tugas kepolisian di wilayah Kecamatan Mandor," ujarnya. 

Penulis : SBY
Editor : Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini