kapolsek Menjalin saat periksa damkar PT. HDL |
Menjalin (Suara Landak) - Kapolsek Menjalin mendatangi Perusahaan sawit PT. Hilton Duta Lestari ( HDL) di dusun Rees Desa Rees Kecamatan Menjalin Kabupaten Landak dalam rangka pengecekan alat pemadam api milik perusahaan dalam mengantisipasi terjadi KARHUTLA.
Menurut Iptu Teguh Pambudi di perusahaan kebun kelapa sawit PT. HDL telah memiliki 2 buah tangki air berkapasitas masing2 3000 liter air yang bisa ditarik menggunakan John Deere,dan telah memiliki 1 set mesin robin dan selang lipat sepanjang 100 meter untuk memadamkan api.
“Selain itu juga mereka memiliki petugas pemadam kebakaran sebanyak 10 orang,” kata kapolsek ini.
Dan ia juga menjelaskan,Pada saat dilakukan pengecekan di lapangan dirinya didampingi oleh Kumaran sebagai Manager PT. HDL, Parjo sebagai Estate Manager dan Hardi sebagai Kepala Gudang.
Penulis : Hafiz
Editor : Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM