|

Streaming Radio Suara Landak

Polsek Kuala Behe Patroli Gabungan di Desa Permit


Ngabang (Suara Landak) - Patroli bersama terus ditingkatkan oleh gabungan Polisi dengan instansi lainya untuk meningkatkan rasa aman bagi masyarakat dan seiring dengan menjelang Pemilu.

Kegiatan tersebut terus dimaksimalkan, tidak hanya anggota Polri yang melaksanakan patroli, instansi lain seperti Pegawai Kantor camat dan sekalian perkenalkan diri Bapak Camat baru yang juga ikut terlibat dalam kegiatan patroli tersebut menuju Desa Permit,Selasa (13/02/2019).

Kapolsek Kuala Behe Iptu Iwan Gunawan, SH mengatakan patroli gabungan ini bertujuan mewujudkan kondisi keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat, khususnya di wilayah Desa Pemit bisa berjalan aman.

"Para pelaku tidak melakukan niat jahatnya yang bukan hanya pada malam hari, tetap siang hari pun tetap melakukan pencurian, sebagai upaya untuk menciptakan kondisi Kamtibmas yang selalu kondusif, serta mengantisipasi kemungkinan adanya gangguan," terangnya.

Diharapkan dengan Patroli dialogis  ini bisa mengetahui perkembangan situasi dan kondisi wilayah hukum Polsek Kuala Behe dan menggali informasi dengan instansi terkait guna menjaga stabilitas kamtibmas bisa berjalan aman dan kondusif.

Saat melakukan giat patroli, para personil polsek Kuala Behe menggunakan sepeda motor dan terkadang langsung turun menyapa kepada masyarakat.

Penulis : Heriyanto
Editor: Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini