|

Streaming Radio Suara Landak

Kanit Sabhara Mediasi Masyarakat yang Berurusan di kantor Kepolisian


Mandor (Suara Landak) - Kanit Sabhara Kepolisian Sekto Mandor IPDA Sudarsum, menerima tamu warga Desa Kayu Ara Kecamatan Mandor Saudara Siri Karjo dan Warga Dusun Sidur Desa Agak Kecamatan Sebangki Saudara Andes Seba, mereka datang ke Kantor Kepolisian Sektor Mandor untuk menyelesaikan masalah kecelakaan yang terjadi dijalan Raya Desa Kayu Ara Kecamatan Mandor Kabupaten Landak.

Kejadian kecelakaan tersebut terjadi pada hari Senin 18 Februari 2019 antara sepeda motor dengan Mobil Dum Truk dengan kondisi korban luka tidak terlalu parah dan korban sempat dibawa Puskesmas Mandor setelah mendapatkan perawatan pengendara Saudara Sead dan korban yang dibonceng Saudari Triati diperbolehkan pulang oleh pihak Puskesmas Mandor.

Karena dianggap kecelakaan tersebut tidak terlalu serius akhirnya kedua belah pihak Saudara Siri Karjo dan Saudara Andes Seba langsung datang Ke kantor Kepolisian Sektor Mandor untuk menyelesaikan masalah kecelakaan tersebut.

Mereka menceritakan tujuan dan kedatangan mereka Saudara Siri Karjo dan Andes Seba langsung diarahkan menemui Kanit Lantas Polsek Mandor Bripka Guntur Pratama.

Setelah dipertemukan dan menjalani mediasi akhirnya kedua belah pihak mendapatkan solusi dari permasalahan tersebut ujar Kanit Sabhara Polsek Mandor IPDA Sudarsum mereka pun membuat suatu kesepakatan yang berbunyi sebagai berikut pertama kedua belah pihak sepakat untuk menyelesaikan permasalahan mereka secara kekeluargaan, kedua pihak Andes Seba siap bertanggung jawab atas kejadian kecelakaan  tersebut.

"Setelah ditandatanganinya surat pernyataan damai tersebut maka Kedua belah pihak menyatakan masalah tersebut sudah selesai dan tidak ada tuntutan hukum," Ucap Kanit Sabhara Polsek Mandor IPDA Sudarsum.

Penulis : Irmanudin
Editor : Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini