Sengah Temila (Suara Landak) - Di Jalan Raya Dusun Dunan Desa Keranji Paidang Kecamatan Sengah Temila Kabupaten Landak Pada Km. 144 - 145 Pontianak - Ngabang telah terjadi kecelakaan lakalantas yang mengakibatkan kerusakan materil dan luka berat, Rabu (19/09/2018) pukul 13: 10 WIB.
Menurut laporan dari anggota unit lakalantas Polsek Sengah Temila Bripka Bernapus Suparno, sepeda motor merek Yamaha Vega R No. Pol KB 3254 LH datang dari arah Pontianak hendak menuju ke arah Ngabang sedangkan mobil merek Escape PORD No. Pol B 1466 KLP datang dari arah yang berlawanan setibanya di TKP jalan Raya Dusun Dunan Desa Keranji Paidang Kecamatan Sengah Temila Kabupaten Landak pada KM. 144-145 pontianak - Ngabang.
"Di jalan yang menanjak tiba-tiba terot mobil FORD No. Pol B 1466 KLP sebelah kanan lepas sehingga Mobil mengambil jalur ke kanan karena jarak yang sudah dekat sehingga mengakibatkan terjadinya kecelakaan lalublintas," jelasnya.
Pengendara kendaraan sepeda motor merek Yamaha Vega R No. Pol KB 5490 LB, atas nama. Fransiskus Jamelius, laki-laki, guru honorer, alamat Dusun Pahauman Desa Pahauman Kecamatan Sengah Temila Kabupaten Landak, mengalami patah pada tangan sebelah kiri dan kanan serta kaki sebelah kanan luka jahit, (sadar) dirujuk di rumah Sakit Santo Antonius Pontianak.
Sedangkan pengendara kendaraan mobil merek escape PORD No. Pol B 1466 KLP atas nama Adrianus, laki-laki, 34 tahun, swasta, alamat Dusun Ubah Desa Pahauman Kecamatan Sengah Temila Kabupaten Landak.
Di tempat yang berbeda, Kapolsek Sengah Temila Iptu Sujiyanto mengatakan, benar telah terjadi laka lantas antara mobil dengan motor di Dusun Dunan Desa Keranji Paidang Kecamatan Sengah Temila Kabupaten Landak yang mengakibatkan pengendara sepeda motor patah pada kedua tangannya sehingga pengendara sepeda motor dirujuk ke Rumah Sakit Antonius Pontianak untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.
"Kepada seluruh pengendara agar selalu berhati-hati dalam berkendaraan di jalan raya serta selalu mengontrol layak atau tidak kendaraan tersebut untuk digunakan," pungkas Kapolsek.
Penulis : Simson
Editor : Rizki Mahardika