|

Streaming Radio Suara Landak

Bupati Kayong Utara Hadiri HUT ke-63 PWRI Kalbar, Romi Wijaya Apresiasi Dedikasi Para Wredatama

Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya saate menghadiri HUT PWRI Ke 63 Tingkat Prov. Kalbar di Balai Sungai Kedang Kabupaten Ketapang, Selasa (18/11/2025).SUARALANDAK/SK
Kayong Utara (Suara Landak) – Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya, menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun ke-63 Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) tingkat Provinsi Kalimantan Barat yang berlangsung di Balai Sungai Kedang, Kabupaten Ketapang, Selasa (18/11/2025).

Acara tersebut turut dihadiri oleh Gubernur Kalimantan Barat H. Ria Norsan bersama Ketua TP PKK Kalbar, Ny. Hj. Erlina Ria Norsan, serta para tokoh penting lainnya. Peringatan tahun ini mengusung tema:
“Dengan Semangat Merah Putih, PWRI Tingkatkan Persatuan dan Kesatuan untuk Mewujudkan Kesejahteraan Lansia Menuju Indonesia Emas.”

Rangkaian kegiatan diisi dengan pembacaan Panca Ubaya PWRI dan prosesi pengukuhan Pengurus PWRI Cabang Ketapang, yang menandai penguatan peran organisasi dalam mewadahi para pensiunan aparatur sipil negara.

Dalam sambutannya, Bupati Romi Wijaya memberikan penghargaan setinggi-tingginya atas kiprah dan kontribusi para wredatama yang telah mengabdikan diri untuk kemajuan daerah maupun bangsa semasa menjadi ASN.

“Saya sangat mengapresiasi terselenggaranya kegiatan ini serta memberikan penghargaan setinggi-tingginya atas dedikasi dan pengabdian para wredatama, terkhusus pensiunan ASN Kayong Utara yang telah mendedikasikan hidupnya untuk daerah serta bangsa,” ujarnya.

Romi menegaskan bahwa PWRI memiliki peran strategis dalam mempererat silaturahmi antar pensiunan ASN sekaligus menjadi mitra penting pemerintah. Pengalaman dan masukan dari anggota PWRI dinilai sangat berharga bagi kemajuan pembangunan daerah.

“PWRI adalah wadah yang sangat strategis dalam mempererat silaturahmi antar pensiunan ASN sekaligus sebagai mitra pemerintah dalam memberikan masukan berharga dari sudut pandang pengalaman,” tambahnya.

Peringatan HUT PWRI ini turut dihadiri Ketua PWRI Provinsi Kalbar, Bupati Ketapang, para Kepala OPD, Forkopimda, serta seluruh anggota PWRI se-Kalimantan Barat. Kehadiran berbagai unsur tersebut mempertegas komitmen bersama untuk meningkatkan kesejahteraan lansia dan memperkokoh peran PWRI dalam kehidupan sosial masyarakat.

Melalui momentum HUT ke-63 ini, pemerintah daerah berharap sinergi antara PWRI dan pemerintah terus terjaga dalam mendukung pembangunan menuju Indonesia Emas 2045.[SK] 

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini