|

Streaming Radio Suara Landak

Polres Landak Laksanakan Gaktiplin Tingkatkan Kedisplinan Personil

Pelaksanaan Gaktiplin di Polres Landak.
Ngabang (Suara Landak) - Guna meningkatkan kedisplinan personil Polres Landak, Kasi Propam Polres Landak Ipda Abdul Jalal memimpin kegiatan penegakan, ketertiban dan disiplin (Gaktiplin) terhadap anggota Polres Landak setelah pelaksanaan apel pagi di halaman Polres Landak, Senin (24/8/2020)

Pemeriksaan yang di lakukan oleh Provos meliputi kelengkapan identitas pribadi personil, atribut dan kelengkapan serta kerapian pakaian dinas yang sesuai dengan petunjuk yang telah di tentukan oleh dinas dan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Jalal menyampaikan bahwa pelaksanaan Gaktiplin ini dilaksanakan secara berkala untuk menertibkan personil yang belum tertib dan akan diberikan tindakan kepada personil yang tidak mentaati peraturan yang telah ditetapkan.

"Di harapkan personil Polres Landak menjadi contoh yang baik dan panutan bagi masyarakat dalam hal kedisplinan," ujarnya.

Kapolres Landak AKBP Ade Kuncoro Ridwan mengatakan selain daripada pengecekan kelengkapan administrasi, anggota juga wajib menjadi contoh dalam penerapan protokol kesehatan dalam rangka mencegah penyebaran dan mengantisipasi penularan Covid-19.

"Jadilah contoh kepada masyarakat dalam penerapan protokol kesehatan dan Adaptasi Kebiasaan Baru," jelas Ade. (Unggul/Fik)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini