|

Streaming Radio Suara Landak

Cegah Covid-19, Bripka Napoleon Gunakan Brosur Maklumat Kapolri

Bripka Napoleon sosialisasikan Maklumat Kapolri kepada warga

Mempawah Hulu (Suara Landak) - Bhabinkamtibmas Polsek Mempawah Hulu Bripka Napoleon melakukan tindakan pencegahan penyebaran Covid-19 dengan menggunakan brosur Maklumat Kapolri tentang kepatuhan terhadap kebijakan pemerintah dalam penanganan penyebaran virus Corona (Covid-19), Kamis (30/4/2020) siang.

Maklumat yang bernomor Mak/2/III/2020 tersebut berisikan imbauan yang di tujukan untuk masyarakat agar dapat di laksanakan sebagai mana yang telah tertuang di dalamnya.

"Hal tersebut tentunya sebagai upaya untuk tidak terjadinya penyebaran, kepanikan dan ketidakamanan yang terjadi di masyarakat akibat dari menyebarnya virus Corona," kata Bripka Napoleon

Selain Maklumat Kapolri, Bripka Napoleon juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tidak mudik.

"Mengimbau warga jika memiliki sanak keluarga yang ingin pulang kampung sebaiknya ditunda dulu," ungkapnya.

Kapolsek Mempawah Hulu Ipda Zulianto menuturkan, cara ini sangat baik dalam peyampaian pesan kamtibmas terkait pencegahan penyebaran covid 19.

“Kita imbau dengan humanis agar masyarakat mengerti sehingga warga tidak terinfeksi virus corona,” ungkap Kapolsek. (Dens/Fik)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini