![]() |
Polisi bersilaturahmi dengan warga |
Sebangki (Suara Landak) - Dalam rangka mewujudkan harkamtibmas di Kecamatan Sebangki, berbagai upaya dilakukan Polsek Sebangki untuk menjalin kemitraan dengan para tokoh di Kecamatan Sebangki.
Pada kesempatan tersebut Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Sebangki Bripka Junaidi Atos melakukan sambang di Kumpang Tengah, Selasa (10/3/2020).
"Giat kunjungan ini selain mempererat tali silaturahmi, juga untuk mengetahui kondisi keamanan, ketertiban masyarakat di desa," katanya.
Kegiatan sambang rutin dilaksanakan dalam bentuk upaya mencegah gangguan kamtibmas, karena dengan hadirnya Polri di tengah-tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman dan damai.
"Dengan adanya perbedaan di masyarakat diharapkan tetap menjaga toleransi dan kerukunan antar umat beragama," ujar Bripka Atos
Bripka Atos berpesan, agar masyarakat tidak mudah terprovokasi berita hoaks yang marak beredar yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan NKRI. Dia turut berharapkan masyarakat dapat bekerjasama dengan pihak Kepolisian untuk menjaga kamtibmas, sehingga terjalin komunikasi yang baik antara Polri dan masyarakat," tutup Bripka Junaidi. (Aripin/Fik)
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM