|

Streaming Radio Suara Landak

Polsek Menyuke Sampaikan Himbauan Kamtibmas Dalam Sambang Desa

Giat sembang desa oleh anggota Polsek Menyuke

Menyuke (Suara Landak) - Anggota Polsek Menyuke Polres Landak Bripka Timotius bersama Briptu Efdi, melaksanakan giat sambang desa dan berdialog langsung dengan warga di Desa Ladangan, Kecamatan Menyuke Kabupaten Landak, Minggu (23/02/2020).

Dalam kesempatan dialogis tersebut, menghimbau kepada warga setempat, agar tetap menjaga keamanan di lingkungannya masing–masing dan bersama–sama menjaga kondusifitas kamtibmas di Desa Ladangan Kecamatan Menyuke.

Giat dialogis tersebut dilakukan bertujuan untuk mempererat hubungan baik antara anggota Kepolisian dan masyarakat sekaligus menjaga kondusifitas wilayah Kecamatan Menyuke, maka dari itu Bripka Timotius menyempatkan untuk melaksanakan giat sambang desa dan bertatap muka langsung dengan warga setempat.

"Warga Desa Ladangan selalu waspada terhadap kehadiran orang yang tidak mereka kenal dan apalagi punya tujuan negatif untuk merusak suasana masyarakat yang selama ini telah berjalan aman dan kondusif," ujarnya.

Sementara itu di tempat berbeda, Kapolsek Menyuke Akp Sujianto mengatakan selalu memerintahkan seluruh anggota agar selalu sambang desa.

"Sembang desa agar lebih menyatu dengan masyarakat sehingga warga merasa aman dan terayomi dengan kehadiran Polri ditengah–tengah masyarakat," tegas Kapolsek Menyuke. (Ewaldus/Fik)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini