|

Streaming Radio Suara Landak

Beri Imbauan, Binmas Polsek Ngabang Kunjungi GPDI Ampar Saga II

Binmas Polsek Ngabang saat beri Imbauan di Gereja
Ngabang (Suara Landak) - Bripka Unggul Gatot Prayogo selaku Ps. Panit Binmas Polsek Ngabang mengunjungi Gereja Pantekosta di Indonesia (GPDI) Jemaat “BUKIT ZAITUN” yang beralamat di dusun Ampar Saga II, desa Amboyo Inti, kecamatan. ngabang dan memberikan imbauan kamtibmas, Minggu (03/11/2019)
 
Setelah selesai ibadah Unggul meminta ijin kepada pendeta joni r suak selaku pendeta di Gereja Pantekosta di Indonesia (GPDI) untuk memberikan imbauan kamtibmas kepada jemaat gereja yang berjumlah sekitar 35 orang.

Dalam imbauan nya unggul mengyampaiakan “mari lah kita bijaksana dalam menggunakan media sosial dan untuk tidak mudah terpengaruh oleh berita-berita yang belum tentu kebenarannya atau biasa di sebut berita HOAX.”

Unggul berpesan kepada jemaat agar berhati-hati dalam menerima berita dan apabila mendapat berita yang meresahkan untuk tidak langsung mengirim kembali ke orang lain tapi di cek terlebih dahulu akan kebenaran berita tersebut dengan cara cari informasi di media online resmi, bandingkan berita yang kamu terima dengan berita di media online resmi. Jika kamu melihat ada perbedaan, maka lebih baik abaikan informasi yang tidak jelas tersebut.

Selain itu unggul juga mengingatkan kepada Jemaat untuk selalu melengkapi surat menyurat dalam berkendaraan karena saat ini Kepolisian sedang melaksanakan giat Operasi Zebra Kapuas 2019 dari tanggal 23 Oktober 2019 s/d 5 Nopember 2019 di harapkan masyarakat membawa surat-surat yang lengkap pada saat berkendara agar merasa tenang dalam perjalanan dan tidak akan khawatir ataupun takut apabila ada rajia di jalan.

Unggul mengajak kepada Jemaat untuk tertib berlalu lintas bukan karena takut akan ada nya rajia namun karena kesadaran dari pengendara akan pentingnya kelengkapan berkendaraan sehingga kita tidak akan merasa was-was selama di perjalanan.

"Terima kasih pak dan suatu kebanggan bapak dapat memberikan imbauan di gereja kami semoga Tuhan selalu memberikan kesehatan dan keselamatan kepada kita semua," ucap pendeta Joni.

Sementara itu Kapolsek Ngabang Kompol B Sembiring mengatakan dengan di laksanakan imbauan ke Gereja-gereja bertujuan untuk memberikan informasi mengenai situasi dan kondisi yang terjadi masyarakat agar masyarakat tidak terpengaruh oleh berita-berita yang tidak jelas dan untuk memberi kasadaran akan penting nya tertib berlalu lintas.

Penulis: Unggul
Editor: Kun
Disiarkan: Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini