|

Streaming Radio Suara Landak

Anev Kinerja Bulanan, Kapolsek Air Besar Sampaikan Pencapaian

Kapolsek Air Besar saat sampaikan capaian kinerja

Ngabang (Suara Landak) - Kepala Kepolisian Sektor Air Besar IPTU Elfis Satria Efdi menyampaikan beberapa paparan pada Anev Kinerja Bulan September 2019 di Aula BKPM Polres Landak, Selasa (15/10/2019).

Kegiatan Anev dipimpin oleh Kapolres Landak AKBP Ade Kuncoro, Sik didampingi Waka Polres KOMPOL Herman beserta dihadiri oleh Para Kabag, Kasat,Kasi,Kanit, dan Kapolsek Jajaran Polres Landak.

Dalam paparannya Kapolsek Air Besar IPTU Elfis Satria Efdi menyampaikan situasi gangguan Kamtibmas, penyelesaian perkara berbanding bulan September dan Agustus.

Polsek sebagai lini terdepan Harkamtibmas, Perkembangan Desa Mandiri, penyerapan anggaran sampai dengan bulan September 2019, Anev penanganan Karhutla di wilayah Kecamatan Air Besar.

Upaya yang dilakukan menjelang pelantikan Presiden, data dan jumlah ril personel Polsek Air Besar, data humas dan data kejadian menonjol dan antisipasi potensi gangguan Kamtibmas di Polsek Air Besar.

"Situasi Kamtibmas di wilayah Hukum Polsek Air Besar aman dan kondusif,sudah terjalin kerja sama antar forkopimcam dan para Kepala Desa dengan baik,penyerapan anggaran sudah mencapai 65,27% jumlah anggota ril sebanyak 12 anggota beserta Kapolsek dan perlu penambahan personel menduduki jabatan Kanit Intel, Kanit Reskrim dan Spkt Polsek Air Besar," papar Kapolsek.

Kapolsek mohon petunjuk dan koreksi kepada Kapolres Landak sebagai pimpinan Anev.


Penulis : Andri
Editor : Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini