|

Streaming Radio Suara Landak

Tim Inspektorat Polda Kalbar Lakukan Pengawasan di Polres Landak

Suasana Quick win di Polres Landak

Ngabang (Suara Landak) - Berkekuatan 5 personel, tim Inspektorat pengawasan daerah Polda Kalbar memulai rangkaian pengawasannya di Polres Landak, Rabu (25/09/2019).

Langsung dibuka Kapolres Landak AKBP Ade Kuncoro, S.Ik di aula BKPM dan dihadiri seluruh pejabat utama dan operator kegiatan yang telah ditunjuk polres Landak.

Kapolres dalam sambutannya menyampaikan selamat datang kepada tim yang dipimpin oleh Kompol Ricky, S,Ik, MH dan berharap agar dalam pengawasan ini dapat menjadikan kinerja Polres Landak meningkat.

"Pengawasan dan evaluasi dari 8 program quick wins ini harus dapat meningkatkan kinerja dan menjadi pemantik prestasi dari capaian kinerja," ujar Kapolres dihadapan peserta yang hadir.

Lebih lanjut Kapolres menekankan agar hasil pengawasan ini dapat menjadikan Polres Landak menjadi Polres yang terbaik hingga dapat diperhitungkan dan disegani oleh Polres lainnya.

Dikesempatan itu pula ketua team Kompol Ricky menyampaikan bahwa kehadirannya merupakan bagian dari cara institusi dalam mengkntrol dan mengawasi serta mengevaluasi hasil kerja yang telah dilaksanakan.

"Program quick win merupakan skala prioritas yang telah ditetapkan oleh pemerintah untuk Polri, dan kami hadir untuk setiap triwulan dalam mengawasi dan mengevaluasinya," ungkapnya singkat.

Diakhir pembukaan kegiatan tersebut, ketua team langsung membagi personel yang menyertainya untuk memulai aktivitasnya.

Penulis : Suliyanto
Editor : Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini