|

Streaming Radio Suara Landak

Jelang Pilkades Serentak, Kapolsek Ngabang Rangkul Tokoh Adat

kapolsek saat berdialog dengan salah satu tokoh adat dayak Ngabang

Ngabang (Suara Landak) - Pelaksanaan pemilihan Kepala Desa serentak di wilayah hukum Polsek Ngabang di bulan November 2019 mendatang, membuat Kapolsek Ngabang Kompol B. Sembiring SH. MH segera mempersiapkan diri dengan mengunjungi para tokoh yang ada di kecamatan Ngabang dan Jelimpo, Senin (05/08/2019).

Ada 14 desa di Kecamatan Ngabang dan 11 desa di Kecamatan Jelimpo yang akan melaksanakan Pilkades nantinya.

Langkah pertama yang coba dilakukan Kapolsek yakni merangkul para tokoh adat, tokoh agama dan tokoh masyarakat agar bisa bersinergi dalam menciptakan keamanan pada saat menjelang pemilihan, saat pencolosan dan usai penghitungan suara.

Hal ini juga diutarakan Kapolsek Ngabang kepada salah satu tokoh adat V. Saidina saat berkunjung di kediamannya di Jalan Veteran dusun Hilir Tengah I desa Hilir Tengah kecamatan Ngabang beberapa pekan lalu.

"Sinergitas antara para tokoh dengan Kepolisian harus diperkokoh guna memudahkan terciptanya situasi keamanan yang kondusif," tutur B. Sembiring.

V. Syaidina selaku tokoh adat menyambut baik keinginan Kapolsek Ngabang ini dan berharap pelaksanaan Pilkades berjalan baik dan lancar.

"Kita akan selalu dukung pihak Kepolisian dalam menciptakan keamanan," ungkap Syaidina.

Penulis : Hermawan
Editor : Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini