|

Streaming Radio Suara Landak

Avanza Nahas Terguling di Ngarak, Dua Orang Meninggal Dunia

Mandor (Suara Landak) - Unit kecelakaan lalu lintas Polsek Mandor Brigadir B Erberbi Bersama Ajun Inspektur Polisi Satu Tadung mendatangi tempat kejadian pekara (TKP) kecelakaan lalu lintas di Desa Ngarak Kecamatan Mandor Kabupaten
Landak kilometer Landak  74 ± 900 Pontianak -Ngabang.

Aiptu Tadung menuturkan adapun nama pengemudi yang mengalami kecelakaan tunggal mengemudikan sebuah mobil Avanza berwarna silver dengan nomor Polisi KB 1822 PA dengan identitas Daud (41) Laki-laki, wiraswasta, alamat Dusun RSUD Bengkayang Rt/Rw.01/01, Sebalo Kecamatan Bengkayang, mengalami luka di bagian kepala dan mengalami pendarahan yang sangat serius dan akhirnya meninggal dunia dalam perjalanan dari Puskesmas Mandor menuju  Rumah Sakit Soedarso Pontianak.

"Sedangkan penumpang atas nama Aliman Zase (68), laki-laki, Islam alamat Dusun Teluk Batu, Darit Kecamatan Menyuke Kabupaten Landak meninggal Dunia di tempat dan jenazahnya dibawa ke Puskesmas Mandor," jelasnya.



Adapun kronologis kejadian menurut keterangan B Erberbi setelah mendapat keterangan saksi mata di TKP kendaraan mobil Toyota Avanza KB 1822 PA, dari arah Ngabang menuju arah Pontianak melaju dengan kencang sesampainya di KM 74±900 Pontianak -Ngabang tempat kejadian pekara.

"Setelah tikungan tiba-tiba Mobil Toyota Avanza KB 1822 PA dengan kecepatan tinggi mengambil jalur kanan dan keluar jalur sehinga menabrak tebing tanah dan terguling sejauh kurang lebih 40 meter sehingga terjadi kecelakaan tunggal yang mengakibatkan Sopir dan penumpangnya meninggal dunia tutur B Erberbi," terangnya.

Penulis : Irmanudin
Editor : Rizki Mahardika
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini