|

Streaming Radio Suara Landak

Sosialisasi Kampung KB, Inilah Pesan dari Bhabinkamtibmas

Bhabinkamtibmas saat menyampaikan pesan Kamtibmas
Mandor (Suara Landak) - Bhabinkamtibmas Polsek Mandor Bripka Heri Efendi yang di tugaskan sebagai Bhabinkamtibmas di Desa Mengkunyit, melaksanakan kegiatan sambang di desa binaannya serta menghadiri kegiatan sosialisasi Kampung Keluarga Berencana pada Jumat (18/5) pagi.

Kegiatan yang berlangsung di Gedung PNPM Desa Mengkunyit Kecamatan Mandor Kabupaten Landak ini di hadiri oleh Kepala Desa, BKKBN Kabupaten Landak, Bhabinkamtimas,  Babinsa, Puskesmas serta warga masyarakat Desa Mengkunyit.

Melalui kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan pesan kamtibmas agar dapat menjaga keamanan di lingkungan, dimulai dari lingkungan keluarga dan lingkungan tempat tinggal.

Selian itu Bripka Heri mengingatkan bagi bapak - bapak yang masih gemar mengkonsumsi minuman keras agar di hindari, karena pada umumnya  faktor utama penyebab terjadinya kekerasan dalam rumah tangga di pengaruhi oleh minuman keras .

"Marilah kita saling mengingatkan kepada keluarga, teman dan tetangga untuk menjauhi minuman keras, karena bisa merugikan diri sendiri maupun orang lain dan tidak baik bagi kesehatan,"ujar Heri.

Dalam kesempatan tersebut pula Bripka Heri menghimbau dan mengingat masyarakat untuk selaku berkordinasi dan berkerja sama dengan pihaknya dalam mencegah, mengatasi dan memberantas gangguan Kamtibmas yang ada khususnya diwilayah Desa Mengkunyit.

Penulis : Hilarius Aleksander
Editor: Kundori


Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini