|

Streaming Radio Suara Landak

Menikmati Keindahan Alam: Ini 8 Tempat Wisata Labuan Bajo yang Wajib dikunjungi

pexels.com
Suara Landak - Keindahan destinasi wisata Labuan Bajo sebagai destinasi wisata tidak hanya terkenal di Indonesia, tetapi juga sampai mancanegara. Anda pun bisa menikmati pemandangan yang cantik tersebut secara langsung dengan datang ke destinasi tersebut. Agar tidak ribet, Anda bisa ikut paket tour Labuan Bajo.

Menurut situs Kedutaan Besar Republik Indonesia di Kopenhagen, Denmark, Labuan Bajo surga tersembunyi yang sangat menarik dan Pulau Komodo menjadi Taman Nasional yang diterima sebagai kategori situs warisan dunia oleh badan perserikatan bangsa-bangsa yaitu UNESCO. Pemandangan alam yang asri tersebut seperti menghipnotis pengunjung untuk datang kembali karena memang sulit ditemukan di daerah lain.

Menikmati Keindahan Alam: Ini 8 Tempat Wisata Labuan Bajo yang Wajib dikunjungi

Sebelum datang ke destinasi di bagian timur Indonesia tersebut Anda perlu membuat list mana saja yang akan dikunjungi. Berikut ini beberapa objek wisata yang sebaiknya Anda kunjungi saat datang ke Labuan Bajo:

1. Pulau Komodo

Objek wisata pertama yang wajib dikunjungi saat berada di Labuan Bajo adalah Pulau Komodo. Di pulau ini Anda dapat secara langsung menyaksikan binatang melata ini yang berkeliaran. Anda pun bisa belajar proses penangkaran binatang langka tersebut sehingga sampai sekarang tidak punah.

2. Pulau Padar

Padar merupakan pulau yang menyuguhkan berjuta keindahan. Selain melihat Komodo yang bebas melata dan bersembunyi di balik semak-semak, Anda juga dapat berburu spot cantik. Pemandangan alam di Pulau Padar benar-benar sangat menarik dan sayang untuk dilewatkan.

3. Kampung Melo

Anda akan mendapatkan pengalaman seru dengan berwisata ke Kampung Melo. Kampung ini masih alami dan sangat mempertahankan budaya lokal. Ketika datang, Anda akan disambut dengan tarian khas oleh para lelaki di kampung ini. Tarian tersebut selain sebagai bentuk penyambutan juga memperagakan bagaimana mereka melawan musuh yang mengganggu.

4. Bukit Cinta

Bukit Cinta mempunyai spot yang sangat cantik. Dari atas bukit  Anda bisa memandang ke kejauhan dengan pemandangan alam yang masih asli. Lanskap berupa perbukitan dan hamparan laut dapat Anda saksikan dari ketinggian bukit ini.

5. Pulau Kelor

Kelor merupakan pulau yang menawarkan berjuta keindahan berupa hamparan rumput yang nampak menghijau dari kejauhan. Bukit-bukitnya pun indah, apalagi saat pagi hari ketika matahari mulai tampak dari sela perbukitan tersebut.

6. Pulau Manjarite

Labuan Bajo terkenal dengan keindahan alam dasar laut dan daratan yang sama cantiknya. Salah satunya adalah lautan di Pulau Manjarite. Airnya yang bersih membuat pengunjung bisa dengan mudah melihat kedalaman air laut. Apalagi biota lautnya juga sangat indah dengan aneka bentuk dan warna.

7. Puncak Waringin

Puncak Waringin juga menawarkan keindahan alam yang tidak kalah seru. Jika Anda datang di sore hari, dapat menyaksikan matahari yang terbenam di balik rimbunnya pohon yang sangat mengagumkan. Dari puncak ini Anda juga bisa melihat bentang alam yang cantik.

8. Giri Laba

Pecinta fotografi bisa mengabadikan spot cantik di Giri Laba. Pemandangan pantainya yang putih dengan air laut biru dipadu hutan di sekitarnya yang menghijau merupakan pemandangan alam yang sangat sempurna.

Masih banyak destinasi lain yang harus Anda kunjungi di Labuan Bajo. Destinasi tersebut menarik di sepanjang tahun sehingga Anda lebih mudah untuk mengatur waktu berlibur bersama teman dan keluarga.

Tertarik untuk menikmati keindahan destinasi wisata Labuan Bajo? Anda bisa memesan paket tour di Blibli yang merupakan marketplace terlengkap di Indonesia. Blibli dapat membantu mewujudkan impian untuk menikmati Labuan Bajo dengan mudah. Segera beli paket tour di marketplace terbaik ini!

 

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini