|

Streaming Radio Suara Landak

Penyekatan Kendaraan, Masih Ditemukan Pengendara tidak Menggunakan Masker

Kegiatan penyekatan kendaraan di Kecamatan Jelimpo, beberapa pengendara dan penumpang kendaraan yang tidak menggunakan masker

Jelimpo (Suara Landak) - Dalam Operasi Ketupat Kapuas 2020, Polres Landak melakukan penyekatan kendaraan yang akan masuk ke wilayah kota Ngabang di Kecamatan Jelimpo. Dalam operasi tersebut, masih menemukan pengendara ataupun penumpang kendaraan yang tidak menggunakan masker, Rabu (6/5/2020).

KBO Lantas Polres Landak Ipda Deni Dermawan mengimbau agar pengendara menggunakan masker pada saat beraktivitas di luar rumah saat mewabahnya virus Covid-19.

“Jadi bapak ibu kami dari Polres Landak meng imbau kepada bapak ibu untuk menggunakan masker apabila keluar rumah dan alangkah baiknya di rumah saja apabila tidak ada kepentingan di luar,” ucap Deni

Deni juga mengingatkan pengendara dan penumpang untuk menjaga kesehatan serta mentaati peraturan Pemerintah Pusat dan daerah guna mencegah penyebaran Covid-19 yang saat ini sudah cukup meresahkan.

“Harga masker tidak mahal tapi sangat bermanfaat untuk kita terutama untuk saat ini dengan menggunakan masker dapat mencegah penyebaran virus Covid-19," tambahnya.

Salah satu penumpang, Iwan mengatakan apabila nanti sudah sampai di tempat tujuan akan membeli masker.

“Iya pak, terima kasih atas pesannya nanti kalau sudah sampai tujuan kami akan beli masker," ucap Iwan. (Unggul/Fik)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini