-->
    |

Streaming Radio Suara Landak

Berkunjung ke Posko Covid-19 Simpang Raba dan Silung, Anggota DPRD ini Bagikan Sumbangan

Anggota DPRD Landak membagikan sumbangan di Posko Covid-19 Simpang Raba dan Silung

Menjalin (Suara Landak) - Anggota DPRD Landak, Nikodemus membagikan sumbangan berupa masker, air minum mineral, susu, mie instan, gula dan kopi di Posko Satgas Gugus Tugas Relawan Covid-19 Simpang Raba dan Silung, Selasa (19/5/2020).

Dia juga melakukan pengecekan sekaligus memberikan motivasi kepada relawan yang berjaga agar tetap semangat mejalankan tugasnya.

"Untuk memberikan semangat dan apresiasi kepada relawan, secara Pribadi saya bagikan masker dan mie instan untuk mereka yang selalu stand by di pos jaga," ucap Niko.

Nikodemus berkunjung ke Posko Satgas Gugus Tugas Relawan Covid-19 Simpang Raba dan Silung didampingi oleh Kapolsek Menjalin, Camat Menjalin dan Anggota Koramil. Mereka melakukan patroli dan mengecek kondisi relawan yang bertugas di Posko Covid-19 tersebut.

"Selama didirikannya Posko Gugus Tugas Relawan Covid-19 di Simpang Raba, relawan terlihat penuh semangat di sana," tambahnya.

Menurut Anggota DPRD ini, tim Posko Covid-19 tersebut terdiri dari warga Desa Nangka, Desa Raba, Desa Tempoak dan Desa Rees. Anggota tim Posko Covid-19 melakukan tugas secara bergantian.

Nikodemus juga mengungkapkan bahwa tugas Relawan Posko Satgas Gugus Covid-19 sungguh mulia, mereka dari pagi hingga malam terus siaga melayani masyarakat yang keluar masuk kampung.

"Dan selalu mengingat kan warga nya untuk mencuci tangan yang tempat nya sudah disiapkan, pakai masker hal ini dilakukan untuk memutus mata Rantai Penyebaran Virus Corona Covid-19," tutur Nikodemus.

Dia juga berharap kegiatan ini terus di support oleh masyarakat, aparat setempat, forkofimcam, tokoh adat dan tokoh agama. (Tim/Fik)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini