|

Streaming Radio Suara Landak

Beras Bantuan Dampak Covid-19 Tiba di Kecamatan Air Besar, Akan Disalurkan untuk 16 Desa

Beras Bantuan damapak Covid-19 tiba di Kantor Camat Air Besar

Air Besar (Suara Landak) - Bantuan beras terdampak wabah Covid-19 tiba di kantor Kecamatan Air Besar di Desa Serimbu Kecamatan Air Besar Kabupaten Landak, Sabtu (18/4/2020).

Pendistribusian beras bantuan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat ini dijaga oleh pihak Kepolisian dan Koramil 12 Air Besar dan instansi terkait.

Salim Staf Kecamatan Air Besar mengatakan bahwa bantuan beras ini akan disaluarkan langsung ke 16 Desa di Kecamatan Air Besar yang kemudian akan disalurkan untuk Masyarakat yang terdata dalam Kriteria Penerima Manfaat (KPM) bantuan Covid19.

"Bantuan Beras ini akan di saluarkan langsung ke 16 Desa di Kecamatan Air Besar dan akan di salurkan untuk Masyarakat yang terdata dalam Kriteria Penerima Manfaat (KPM) Bantuan Covid19," kata Salim.

Kapolsek Air Besar Iptu R Doloksaribu menyampaikan bahwa pihaknya akan mengawal dan mengamankan bantuan sosial ini sampai ke warga dan menjaga agar tidak terjadi gejolak di masyarakat.

"Kami akan mengawal dan mengamankan bantuan sosial ini sampai ke warga dan menjaga agar tidak terjadi gejolak di masyarakat."tutur Doloksaribu. (Andri/Fik)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini