|

Streaming Radio Suara Landak

Jelang Pilkades, Panit Binmas Polsek Ngabang Penggalangan Tokoh Pemuda dan Tomas

Polisi datangi tokoh pemuda dan masyarakat jelang Pilkades di Ngabang
Ngabang (Suara Landak) -Panit Binmas Polsek Ngabang dan Bhabinkamtibmas Polsek Ngabang rangkul Tokoh Pemuda dan Tokoh masyarakat ciptakan kondusifitas Kamtibmas menjelang Pilkades serentak, Minggu (3/11/2019).

Pilkades serentak sebentar lagi masuk tahap kampanye yang akan di laksanakan di setiap dusun dan desa, kerawanan di setiap Desa akibat Pilkades akan terlihat nyata.

Untuk menyikapi hal tersebut Kapolsek Ngabang Kompol B. Sembiring, SH. MH memerintahkan setiap anggota nya agar melakukan langkah antisipasinya dengan berbagai cara sesuai kemampuan masing-masing anggotanya.

"Kerawanan yang timbul dalam Pilkades umumnya akan terjadi gesekan antar tim sukses calon,  intimidasi kepada masyarakat oleh calon atau tim Sukses serta Politik Uang, "ujar Kapolsek Ngabang Kompol B. Sembiring, SH. MH.

Panit Binmas Polsek Ngabang Aipda Suriansyah dan Bhabinkamtibmas Polsek Ngabang Bripka Gamal Silitonga mengambil langkah penggalangan baik kepada masyarakat ataupun Calon dan Tim Sukses nya untuk belajar berdemokrasi yang bersih dan Jurdil.

Atas himbauan tersebut masyarakat berterima kasih kepada Polsek Ngabang yang selalu aktif dalam setiap kegiatan masyarakat dan selalu mengajari masyarakat untuk pintar menyikapi perkembangan zaman sekarang ini.

Penulis : Bob Rian’s
Editor: Kun
Disiarkan: Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini