|


Streaming Radio Suara Landak

Kapolsek Mandor Gelar Acara Silahturahmi


Suasana silaturahmi di Mapolsek Mandor

Mandor (Suara Landak) - Kapolsek Mandor IPTU Anuar Syarifudin menggelar acara silahturahmi dengan seluruh personelnya dan bhayangkari Polsek Mandor, Sabtu sore (25/10/2019).

Kegiatan ini dilaksanakan usai arisan rutin yang dilakukan oleh Bhayangkarinya dan dilaksanakan di samping ruang BKPM Polsek Mandor.

Kapolsek menjelaskan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk sebagai wujud kekeluargaan, kebersamaan dan kekompakan baik dalam pelaksanaan tugas maupun dalam kehidupan sehari - hari.

"Ini wujud kebersamaan yang selalu kami cipta baik dengan sesama personel maupun keluarganya," terangnya.

Selain itu kegiatan ini digelar untuk mengucap syukur atas kelulusan AIPTU Dahroni dalam ajang tes PAG yang dilakukan serta ucapan syukur Kapolsek sudah 2 tahun melaksanakan tugas di Polsek mandor serta ulang tahun Revan anak Kapolsek yang ke 10.

"Ada 3 acara yang dilakukan baik kelulusan AIPTU Dahroni, ulang tahun dan universary saya  sudah 2 tahun menjalankan tugas di Polsek Mandor, saya harapkan kebersamaan dan kekompakan ini akan terus dilakukan dan dipertahankan oleh seluruh personel Polsek Mandor," ucapnya.

Penulis : Aleksander
Editor : Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini