|


Streaming Radio Suara Landak

SMKN 1 Ngabang Latih Siswa buat Pembibitan dan Pengelolaan Limbah

SISWA SMKN 1 NGABANG MENGIKUT PELATIHAN PEMBIBITAN DAN PENGELOLAAN LIMBAH
Ngabang (Suara Landak) - SMK Negeri 1 Ngabang,  selain mendidik siswa di bangku kelas juga mendapat program dari pusat pelatihan SMK Berbasis Industri.

Pelatihan diikuti siswa jurusan Agrobisnis Tanaman Perkebunan (ATP)  dengan menghadirkan narasumber dari Balai Latihan Obeng Longodi Bodok Kabupaten Sanggau, Jumat (10/11) di aula SMKN 1 Ngabang.

"Program praktek sudah brjalan dan sekarang sambil diberikan materi program pembibitan dan pengolahan limbah  sawit dan karet, "ungkap Kepala SMKN 1 Ngabang,  Dominikus Dasit.

Ia menjelaskan,  pembibitan karet dan sawit sudah dilaksanakan sekitar 4000 bibit.  Kemudian pengolahan limbah tandan kosong (tankos) buah sawit untuk dijadikan pupuk. Sedangkan limbah pelepah daun sawit menjadi makanan ternak sapi.

"Mengenai bahan kamibkerjasama dengan PTPN 13 Kebun Ngabang, "ujar Domi.

Domi mengatakan,  SMKN 1 Ngabang tiap tahun mendapat program dari Direktorat Pembianan SMK.

"Kita terima kasih,  karena di Kalbar ada tiga sekolah salah satunya SMKN Ngabang yang mendapat program ini, "ungkap Domi.

Penulis: Kundori
Editor: Mimi
Disiarkan: Radio Suara Landak 98fm





Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini