Kapolsek Menyuke Pimpin Pelaksanaan Apel Pagi Ke Depan Mako |
Menyuke (Suara Landak) - Kapolsek Menyuke Ipda Hendra Setyawan, Amd memimpin Pelaksanaan kegiatan apel pagi bertempat di halaman Mapolsek Menyuke, Selasa (2/8/2022).
Pada kesempatan Apel pagi tersebut Kapolsek Menyuke memberi penekanan dan arahan kepada seluruh Anggota yang melaksanakan apel pagi. Kapolsek Menyuke mengucapkan banyak terima kasih kepada petugas penjagaan yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik dan terlaksana secara kondusif, Laksanakan tugas pelayanan dengan ihklas kepada masyarakat.
Kapolsek juga berpesan kepada seluruh Anggotanya untuk wajib menjaga kekompakan dan kesehatan baik untuk diri sendiri, Keluarga maupun lingkungan baik tempat kerja maupun tempat tinggalnya.
"Kita semua harus mensikapi dan mematuhi semua imbauan yang di telah keluarkan oleh pemerintah dalam penanggulangan dan pencegahan penyebaran covid-19,"ungkapnya.
"Dan berharap kepada Anggotanya harus sigap menanggapi situasi permasalahan yang ada di masyarakat agar situasi kamtibmas diwilayah hukum Polsek Menyuke tetap dalam keadaan aman dan Kondusif," pungkas Kapolsek, Ipda Hendra Setyawan,Amd.
Tim Rilis