|

Streaming Radio Suara Landak

Pembukaan Turnamen Sepak Bola "Merdeka Cup 3" Resmi Dibuka, Ini pesan Kapolsek Ngabang

Pembukaan Turnamen Sepak Bola "Merdeka Cup 3" Resmi Dibuka

Ngabang (Suara Landak) - Kanit binmas Polsek Ngabang bersama Bhabinkamtibmas hadir dalam pembukaan turnamen sepak bola "Merdeka Cup 3". Turnamen sepak bola "Merdeka Cup 3" di laksanakan di Lapangan sepak bola dusun Tamang Desa Jelimpo Kecamatan Jelimpo yang di ikuti sebanyak 64 tim, Jumat (15/07/2022).

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua DPRD Kabupaten Landak, Wakil Ketua DPRD Kabupaten landak, Ketua KONI Kabupaten Landak, Kadis Pemuda dan olah raga Kabupaten Landak, Anggota DPRD kab Landak, perwakilan PSSI kabupaten Landak, Panit Binmas Polsek Ngabang, Camat Jelimpo, Kades Jelimpo, tokoh masyarakat serta Bhabinkamtibmas Desa Jelimpo.

Ketua DPRD Kabupaten Landak Bapak Heri Saman memberikan Sambutan sekaligus membuka Turnamen Merdeka Cup 3 dengan Pertandingan Perbuka antara kesebelasan  GPX vs Persitas.

Ketua Panitia Pelaksana Bapak Fransiskus mengucapkan selamat datang kepada para tamu undangan, Unsur Muspika, perangkat panitia, para pemain dan suluruh masyarakat yang turut serta menghadiri kegiatan pembukaan turnamen Merdeka Cup 3.

Fransiskus juga menghimbau agar seluruh peserta tim yang akan bertanding pada turnamen ini, untuk menjunjung sportivitas, dan menjadikan kegiatan ini ajang silaturahmi antar team.

Sementara itu Kapolsek Ngabang Kompol Pesta Tampubolon menghimbau untuk semua team yang hadir diharapkan saling menjaga sportivitas antar team.

"Jangan hanya karena ingin mencari juara, sehingga segala cara dihalalkan., apabila terjadi sesuatu hal akan dihentikan turnamen ini," himbau Kapolsek.

Tim Rilis

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini