|

Streaming Radio Suara Landak

Bhabinkamtibmas Desa Gombang Pantau Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 di Tiga Titik

Bhabinkamtibmas Desa Gombang Pantau Pelaksanaan Vaksinasi

Sengah Temila (Suara Landak) - Bhabinkamtibmas Desa Gombang Bripka Maryono memantau langsung kegiatan vaksinasi Covid-19 bagi anak usia 6-11 tahun diwilayah Desa Gombang kecamatan Sengah Temila yang digelar di tiga titik yang berbeda.

Ada pun lokasi Vaksinasi yang di pantau oleh Bhabinkamtibmas tersebut, yakni vaksinasi untuk anak usia 6-11 Dosis pertama di SDN 16 Gombang sebanyak 112 orang, Dosis Dua 1 orang, namun di SD Negeri 49 Kapur Dosis pertama 152 orang, Dosis Dua 1 Orang, Vaksinator Nakes dari Puskesmas Senakin.

Sedangkan vaksinasi anak usia 6 hingga 11 tahun di SD Negeri 56 Sidik Ladangan Dosis pertama hanya 7 orang,  Vaksinatornya juga Nakes dari Puskesmas Senakin serta dibantu petugas Kepolisian untuk menjamin keamanan di lokasi vaksinasi. Rabu, (6/4/2022).

Pada pelaksanaan Vaksinasi, ada beberapa anak yang takut saat hendak di suntik. Namun vaksinasi berhasil dilakukan setelah petugas kesehatan bersama anggota polisi, serta pihak sekolah membujuknya

Kapolsek Sengah Temila Ipda Yulianus Van Chanel mengatakan pihaknya melakukan monitoring sekaligus pengamanan guna mencegah timbulnya gangguan kamtibmas, serta memberikan kenyamanan terhadap tenaga medis maupun peserta vaksin Covid-19.

“Selain memberikan rasa aman dan nyaman, kehadiran Polri juga dibutuhkan dalam rangka memberikan motivasi dan semangat kepada anak-anak yang menerima vaksin agar tidak takut saat disuntik vaksin,” ujar Kapolsek

Dikatakannya, "Vaksinasi ini penting, karena untuk membentuk imun tubuh dan melindungi anak-anak dari ancaman COVID-19 dan termasuk varian-varian barunya,” kata Ipda Chanel.

Tim Rilis

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini