|

Streaming Radio Suara Landak

Cegah Virus Corona, Polsek Menjalin Sebarkan Maklumat Kapolri

Disamping Polisi, warga bentangkan selebaran Maklumat Kapolri

Menjalin (Suara Landak) - Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis telah mengeluarkan maklumat kepada masyarakat agar tidak berkumpul, menyebarkan informasi hoaks dan menimbun sembako selama Pemerintah Pusat menangani virus Corona (Covid-19).

Maklumat ini diharapkan bisa memutus rantai penyebaran virus corona atau covid-19 di tengah masyarakat. Dalam maklumat tersebut Kapolri mengemukakan beberapa kegiatan yang dilarang antara lain adalah kegiatan sosial dalam bentuk konser musik, bazar, pasar malam, pameran, unjuk rasa hingga resepsi keluarga yang menyebabkan masyarakat berkumpul.

Untuk itu, Kapolsek Menjalin Iptu Burhan Nuddin memerintahkan seluruh anggotanya untuk menyebarluaskan maklumat tersebut seperti yang dilakukan oleh Kasi Humas Polsek Menjalin Polres Landak Bripka Rodiansyah, Rabu (06/05/2020).

"Bahwa secara cepat dan tanggap seluruh anggota untuk menyebarluaskan maklumat tersebut ke masyarakat khususnya wilayah hukum Polsek Menjalin," kata Kapolsek Menjalin.

Bripka Rodiansyah mendatangi fasilitas umum di wilayah Kecamatan Menjalin dengan maksud menyebarluaskan dan menyampaikan Maklumat Kapolri tentang kepatuhan terhadap kebijakan Pemerintah dalam penanganan penyebaran virus Corona (Covid-19).

"Jika ada warga yang mempunyai keperluan mendesak untuk tetap harus berkumpul dengan warga lain, maka harus memperhatikan instruksi dari Pemerintah Pusat," katanya.

Maklumat lainnya berdasarkan keterangan Rodi yaitu warga dilarang untuk membeli sembako dan menimbunnya yang bisa berdampak pada kelangkaan sembako di pasaran.

“Masyarakat juga diminta agar tidak melakukan pembelian atau menimbun bahan pokok maupun kebutuhan masyarakat lainya secara berlebihan,” ungkapnya.

Bripka Rodiansyah meminta masyarakat agar tidak menyebar informasi bohong atau hoaks mengenai virus Corona di media sosial.

"Maraknya penyebaran hoaks di media sosial bisa menimbulkan gejolak di masyarakat," tukasnya. (Bayu/Fik)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini