|

Streaming Radio Suara Landak

Kapolsek Mempawah Hulu Pantau Pendistribusian Bantuan Pangan

Pengawasan distribusi beras bantuan pangan

Mempawah Hulu (Suara Landak) - Kapolsek Mempawah Hulu memantau dan mengawasi langsung pendistribusian bantuan pangan akibat dampak wabah Corona Virus Desease (COVID-19) kepada seluruh desa yang ada di Kecamatan Mempawah Hulu, Selasa (14/4/2020).

"Pemantuan dilakukan guna mengantisipasi dugaan penyelewengan pendistribusian bantuan pangan yang akan diambil oleh masing-masing desa," Kata Kapolsek Mempawah Hulu, Ipda Zulianto.

Dalam Bantuan Sosial tersebut Pemerintah Provinsi Kalimantan barat yang telah bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Landak berinisiatif memberikan bantuan pangan di Kecamatan Mempawah Hulu sebanyak 121.520 kg beras Bulog yang akan diserahkan kepada 6.076 KK di Kecamatan Mempawah Hulu.

Ipda Zulianto mengatakan hal ini dilakukan untuk meringankan beban masyarakat dalam mencukupi kebutuhan pangan ditengah bencana COVID-19 yang mempengaruhi kondisi ekonomi.

Kapolsek Mempawah Hulu Ipda Zulianto menghimbau kepada para kades agar betul-betul dalam menyalurkan bantuan pangan tersebut agar tepat sasaran sesuai dengan data dan mekanisme yang baik. Sehingga bantuan ini dapat bermanfaat selama dampak Covid-19.

"Agar dalam penyaluran Bantuan pangan ini kepada masyarakat harus berjalan dengan tertib sehingga tidak menimbulkan permasalahan dan tidak ada pungutan kepada warga yang menerima bantuan, karena semua ongkos angkut telah ditanggung oleh Pemda Landak sesuai dengan arahan Bupati Landak", tegasnya. (Dens/Fik)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini