|

Streaming Radio Suara Landak

Kapolsek Sebangki Hadiri Kegiatan Reses Anggota DPRD Margareta

Kapolsek Sebangki Iptu Ra'in menghadiri kegiatan Reses Anggota DPRD Daerah Pemilihan II Kabupaten Landak 

Sebangki (Suara Landak) - Kapolsek Sebangki Iptu Ra'in menghadiri kegiatan Reses Anggota DPRD Daerah Pemilihan II Kabupaten Landak Komisi C Fraksi PDI Perjuangan Margareta bertempat di Gereja Khatolik Desa Agak Kecamatan Sebangki, Rabu ( 04/03/2020).

Hadir dalam kegiatan tersebut : Anggota DPRD Kabupaten Landak  Margareta, Camat Sebangki YF. Surifin, Kapolsek Sebangki Iptu Ra'in, Kepala BPP Kecamatan Sebangki Nina, Ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Sebangki Ulak Kadir, Kasi Ek Bang Kantor Kecamatan Sebangki Binsar Manurung, Sekretaris Desa Agak Minil, Kepala SMA Negeri 1 Sebangki Oma, Kepala Dusun Agak Gunarto serta warga masyarakat sekitar wilayah Desa Agak sekitar 31 orang.

Dalam pemaparan Kegiatan Reses, anggota DPRD Kabupaten Landak Margareta, menyampaikan bahwa dirinya terpilih menjadi Anggota DPRD Kabupaten Landak berkat dukungan dari warga masyarakat yang ada di Kecamatan Sebangki.

"Maka dari itu sudah sepantasnya dirinya datang kembali untuk bertemu dan mendengar serta menyerap aspirasi langsung dari masyarakat," katanya.

Dia juga mengatakan untuk melupakan perbedaan pilihan dan melupakan kontestasi politik dalam pilihan.

"Dan mari bersatu kembali agar Kecamatan Sebangki dapat lebih maju", tambahnya.

Margareta mengharapkan dukungan dari semua pihak bersama-sama supaya dalam membangun Kabupaten Landak khusus wilayah Kecamatan Sebangki agar semakin maju disemua sektor.

Kapolsek Sebangki Iptu Ra'in dalam sambutanya menyampaikan apresiasi atas kegiatan yang dilaksanakan oleh Anggota DRPD Landak, dan Kapolsek juga mengatakan bahwa dalam setiap kegiatan Pihak Kepolisian selalu hadir untuk memberikan Pengamanan.

"Supaya orang yang melaksanakan kegiatan dapat merasa aman dan terhindar dari ancaman ataupun gangguan," ucapnya. (Aripin/Fik)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini