Cegah pahan radikalisme |
Pada kesempatan tersebut personil Polsek Air Besar AIPDA Fitriono Akbar bersama rekan nya BRIPKA Heriyadi menyambangi warga dan memberikan imbauan kamtibmas serta mengajak untuk memberantas paham radikalisme di wilayah Hukum Kecamatan Air Besar.
"Mari kita jaga situasi agar aman dan kondusif dan bersama kita jaga keutuhan bangsa kita dari paham radikalisme."tutur Heriyadi.
Ditempat terpisah Kapolsek Air Besar IPTU R.Doloksaribu membenarkan bahwa anggota nya patroli malam untuk menjaga Kamtibmas dan juga memberikan imbauan Radikalisme sebagai upaya penanggulangan awal akar dari ancaman terorisme di wilayah hukum Polsek Air Besar.
"Kami menurunkan personil untuk menjaga Kamtibmas dan juga memberikan imbauan Radikalisme sebagai upaya penanggulangan awal akar dari ancaman terorisme di wilayah hukum Polsek Air Besar."tutur Kapolsek (Andri).